Nagan Raya - Tersedianya akses jaringan internet 4G di Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang, Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh dapat meningkatkan taraf perekonomian masyarakat.
Camat Beutong Ateuh Banggalang, Rustam Efendi, M.Pd mengatakan, selama ini di kecamatan tersebut tidak tersedia jaringan internet, salah satu penyebabnya karena termasuk dalam kawasan hutan lindung dan blankspot area.
Kehadiran layanan komunikasi berbasis internet 4G di Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat serta memajukan daerah.
"Salah satu dampak positif hadirnya jaringan internet 4G ini, dapat membantu masyarakat dalam memajukan bisnis dan meningkatkan perekonomian terutama di sektor pertanian, perkebunan dan perdagangan," ujar Rustam, Senin (17/7/2023).
Menurut Camat Rustam, internet 4G merupakan teknologi yang sangat penting untuk pembangunan daerah, karena melalui internet 4G, masyarakat di Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang dapat mengakses berbagai informasi dan layanan publik dari instansi pemerintah.
“Tersedianya internet, beragam informasi dari instansi pemerintah terkait lebih cepat diakses oleh masyarakat, seperti pengumuman resmi dari pemerintah daerah, serta informasi lainnya,” ungkap Rustam.
Terkait dengan pendidikan, tambahnya, para pelajar dan mahasiswa dapat mengikuti serta mengakses materi pembelajaran online, sehingga membantu mereka untuk belajar dengan lebih efektif dan efisien tanpa harus ke daerah lain yang telah tersedia jaringan internet.
Rustam menyebutkan, atas nama masyarakat Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang ia mengucapkan terima kasih kepada Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas yang telah merespon keluhan masyarakat dengan baik dan cepat.
"Masalah jaringan internet 4G saat ini telah teratasi walaupun masih belum maksimal karena sinyalnya sedikit lemah atau belum terlalu stabil. Mudah-mudahan hal ini dapat diatasi dan terus dioptimalkan," pungkas Camat Rustam.